Wisata alam rumah pohon pabangbon bogor melihat keindahan alam dari ketinggian
Wisata alam rumah pohon pabangbon leuwiliang Bogor, Selamat malam berbagi itu indah. Ada
sebuah tempat wisata yang baru - baru ini jadi viral di media sosial
banyak para pecinta selfi berburu spot alternatif untuk mendapatkan
gambar yang bagus.
Tempat
wisata alam di bogor bernama pabangbon adalah adalah salah satu tempat
wisata alam yang menarik untuk dikunjungi, bagi anda pencinta foto selfi anda bisa memanfaatkan spot rumah pohon
untuk mendapatkan selfi yang pas dan bagus. Ada banyak tempat wisata di
daerah bogor namun tempat wisata ini terbilang baru di bogor tepatnya
di daerah leuwiliang bogor.
Wisata alam rumah pohon pabangbon leuwiliang bogor |
Jarak
yang dibutuhkan untuk sampai dilokasi sekitar satu setengah jam dari
kota bogor, Harga tiket masuk ke kawasan ini terbilang murah, hanya
dengan merogeh kocek sebesar Rp. 10.000 anda sudah bisa masuk ke tempat wisata pabangbon. Spot pertama di panorama pabangbon dan menjadi magnet wisatawan adalah rumah pohon pinus.
Spot lainnya yang tidak kalah menarik adalah wahana flying fox, sambil bermain flying fox pengunjung bisa diberhentikan ditengah perjalanan untuk bisa berfoto dengan pemandangan perbukitan hijau dan indah.
Spot Terbaik Untuk Selfi |
Dari panorama pabangbon, wisatawan dapat mengunjungi air terjun cilame yang jaraknya hanya sekitar 10 menit. Curug Cilame ini termasuk curug yang aman dan ramah wisatawan, karena pihak pengelola memberikan tangga khusus dan pegangan dari bambu.
Wisata alam air terjun cilame pabangbon bogor |
Perlu
pengunjung ketahui setiap spot atau tempat untuk berselfi ria itu tidak
gratis, jadi setiap tempat yang akan anda tuju misalnya rumah pohon
anda harus membayar sebesar Rp. 5.000 beda lagi jika anda ingin bermain flying fox anda harus membayar sebesar Rp. 10.000 dan berlaku juga dengan tempat selfi lainnya.
Wisata pabangbon ini jika anda lihat hampir sama dengan tempat wisata yang berada di bandung yaitu kawasan Wisata Alam Maribaya di Bandung. Biaya parkir di tempat wisata pabangbon terbilang murah hanya sebesar Rp. 5000 untuk sekali parkir.
Sebelum anda pergi ketempat wisata ini, beberapa hal yang perlu anda persiapkan:
- Cek kondisi kendaraan anda seperti ( Kanvas rem masih berfungsi, Rem depan dan belakang berfungsi).
- Kondisi jalan yang berliku tajam dan licin dikala hujan ( Cek ban motor hindari ban botak )
- Cek bensin anda untuk menghindari kehabisan bensin isi full tank bensin anda
- Ada baiknya service kendaraan anda lebih dulu dan ganti oli supaya perjalanan lancar
- Harus diingat, jangan mengencangkan laju kendaraan anda ketika jalanan menurun karena sangat berbahaya.
Keindahan Alam Dengan Udara Segar Pegunungan |
Itulah info kali ini tentang indahnya panorama tempat wisata pabangbon leuwiliang bogor.
Semoga artikel kali ini dapat bermanfaat untuk anda. Jangan sampai
teman anda lebih dahulu mengunjungi tempat ini, segera persiapkan waktu
liburan anda bersama sahabat, teman, pacar dan keluarga besar anda.
Posting Komentar untuk "Wisata alam rumah pohon pabangbon bogor melihat keindahan alam dari ketinggian"